PENGENALAN DASAR SWING: CLASS JLIST DAN JCOMBOBOX DI JAVA NETBEANS IDE 8.2 - Aksara Anggi Ramadan

Post Top Ad

Jumat, 03 Mei 2019

PENGENALAN DASAR SWING: CLASS JLIST DAN JCOMBOBOX DI JAVA NETBEANS IDE 8.2

Halo, Apa kabar? semoga kita semua selalu dalam lindungan Tuhan yang Maha Esa. Sesuai dengan janji saya pada postingan sebelumnya kali ini kita melanjutkan pembahasan mengenai komponen dasar pada swing di java netbeans. Jika pada postingan sebelumnya kita membahas komponen swing dari class JRadioButton dan JCheckBox, kali ini kita akan membahas komponen dasar swing yaitu class JList dan JComboBox. Untuk kalian yang baru mengikuti dan ingin mengetahui penjelasan dan simulasi penerapan pemesanan makanan sederhana dengan menggunakan komponen swing dengan class JRadioButton dan JCheckBox kalian bisa mampir pada ulasan saya sebelumnya.



Sama seperti ulasan sebelumnya, untuk pertama kita akan membagi dua tahapan terlebih dahulu yaitu yang pertama saya akan sedikit menjelaskan gambaran dari fungsi komponen dasar swing dari class JList dan JComboBox kemudian untuk tahapan kedua kita akan membuat simulasi penerapan dari class JList dan JComboBox itu sendiri dengan tujuan agar kalian lebih memahami perbedaan antara dua komponen tersebut dan agar tahu pada kondisi apa class JList dan JComboBox digunakan.

Penjelasan komponen swing: Class JList dan JComboBox 

JList dan JComboBox keduanya mempunyai fungsi yang hampir sama, yaitu memberi kesempatan bagi user untuk memilih dari suatu kumpulan daftar. JList akan menampilkan daftar pilihan lebih dari satu baris yang diletakkan dalam suatu kotak, sedangkan JComboBox pada dasarnya adalah suatu gabungan antara List dan TextBox (sehingga disebut Combo). 


Pilihan dalam JComboBox hanya terlihat satu baris, sedangkan daftar pilihan lainnya baru akan muncul bila dilakukan klik, biasanya di bagian kanan berbentuk segitiga terbalik, dari JComboBox tersebut. Meskipun bisa juga dilakukan penamban pengisian / dapat disunting, namun secara default biasanya JComboBox bersifat non-editable. Perbedaan lainnya adalah dalam JList bisa diatur agar dapat dilakukan Multiple Choice (memilih lebih dari satu pilihan dari daftar yang ada).

Simulasi Penggunaan komponen swing: Class JList dan JComboBox 

Setelah kita mengetahui fungsi dari komponen swing yang akan kita bahas kali ini, agar kalian lebih memahami tentang komponen dasar swing pada class JList dan JComboBox maka kita dapat melanjutkan ke tahap selanjutnya untuk membuat simulasi sederhana langsung pada Java Netbeans. Disini saya menggunakan Java Netbeans versi 8.2, kalian bisa menyesuaikan dengan versi yang kalian miliki. berikut merupakan langkah-langkah penjelasan berserta gambarnya :

karena ini merupakan simulasi ketiga yang kita lakukan, oleh karena itu saya tidak akan terlalu rinci pada tahapan demi tahapan karena saya telah anggap kalian telah bisa untuk pembuatan nama project dan penyimpanan project tersebut. untuk itu tahap pertama silahkan buat nama project sesuai dengan yang kalian inginkan dan save. Setelah memilih nama dan lokasi penyimpanan berkas maka langkah selanjutnya yaitu pembuatan 2 packages yang terdiri dari package form dan code, sama dengan ulasan sebelumnya pembuatan 2 packages ini bertujuan untuk memisahkan antara package untuk tampilan dan package untuk java class nya.

Setelah pembuatan 2 packages langkah selanjutnya yaitu membuat satu java class disetiap package, untuk package code berisi menu.java sedangkan untuk package form berisi formMenu. Setelah membuat 2 file tersebut maka pertama kita masuk ke formMenu untuk mendesain tampilannya. kalian dapat menyesuaikan seperti gambar dibawah ini dan untuk nama variable setiap swing tidak akan saya bahas, anda dapat melihatnya dicoding nanti.

Untuk Mengisikan Model List data pada JList, bisa dilakukan dengan memilih properties, kemudian memilih Model.

Untuk Mengisikan Model List data pada JComboBox, bisa dilakukan sama dengan JList dengan cara memilih properties, kemudian memilih Model.

Setelah sesuai dengan tampilan diatas maka kita lanjut dengan melakukan coding. Pertama buka mataKuliah.java yang berada pada package code kemudian salin kode seperti gambar berikut ini.



Kemudian setelah menyalin kode diatas, kita pindah pada formMataKuliah.java yang berada pada package form kemudian salin kembali kode dibawah ini.

Langkah selanjutnya buat event mouse click pada button >> atau btnCopy dan masukkan kode seperti dibawah ini.

Kemudian buat event mouse click pada jList dan masukkan kode seperti dibawah ini.

Kemudian buat juga event mouse click pada button Hapus Terpilih atau btnHapus dan masukkan kode seperti dibawah ini.

Selanjutnya buat juga event mouse click pada button Hitung Biaya atau btnHitung dan masukkan kode seperti dibawah ini. 

Kemudian yang terakhir kita buat juga event mouse click pada button Kosongkan dan masukkan kode seperti dibawah ini.


Setelah selesai menyalin semua kode dari mataKuliah.java dan formMataKuliah.java pastikan tidak ada peringatan error pada aplikasinya dan kemudian kalian dapat jalankan atau Run dan coba aplikasinya maka akan muncul tampilan seperti gambar dibawah ini.

Jika kalian sudah mengikuti tahapan dari awal seharusnya kalian sudah berhasil dalam memahami fungsi dari tiga komponen dasar dari swing begitupun dengan simulasi penggunaan kedua komponen tersebut pada aplikasi sederhana dari konversi suhu yang kita buat. Apabila terdapat error ataupun terkait ulasan yang saya buat, silahkan berkomentar melalui kotak komentar yang disediakan ataupun jika ada saran serta masukkan untuk perbaikan ke depannya saya selalu terbuka dan senang tentunya. Mungkin cukup sekian untuk kesempatan kali ini yang dapat saya sampaikan, semoga bermanfaat untuk kalian, sampai juga diulasan selanjutnya sekian dan terima kasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad